Welcome to BlackBerry OS 6

No Comments
Selamat Datang OS 6.... 



Apa yang baru di OS ini dan handheld apa saja yang bisa menggunakannya? yup, banyak sekali misteri dibalik si 6 ini. Mulai gencarnya isue pelarangan penggunaan BlackBerry di beberapa negara dan perdebatan kompetisi BlackBerry dengan Android dan iPhone. Sebenarnya apa target diluncurkannya OS 6 ini ? mari kita bahas satu per satu ya...
Pada awalnya BlackBerry memang diperuntukkan bagi kalangan pekerja yang memiliki mobilitas tinggi dan membutuhkan update informasi pekerjaan seperti email dimana saja dan kapan saja dengan tekhnologi push mail. Hebat memang jika anda berada di luar kantor dan secara langsung menerima email serta me-reply nya bahkan hingga membuka semua jenis lampiran hanya dari handheld anda. Sesuai perkembangannya, beberapa fitur seperti organizer, calendar, notes, hingga password keeper sudah menjadi default di BlackBerry. Tetapi terobosan paling luar biasa adalah BlackBerry Messenger itu sendiri, dimana hanya para pengguna BlackBerry handheld yang bisa menggunakannya. 

Berawal dari komunitas - ini kunci utama nya - para pengguna BlackBerry handheld ini seolah merasa sangat exclusive dan membuat sebuah ikatan "ngobrol" ini menjadi always connected. Ya jelas lah, tidak ada sign out atau log off di BlackBerry Messenger, dan keren nya hanya bisa di approve dengan authority si pengguna sendiri. Kemudian muncul lah BlackBerry Messenger Group yang sangat populer karena suatu komunitas mempunyai ruang ngobrol privasi sendiri. Bagaimana dengan conferences? BlackBerry Messenger (bbm) Group ini sudah fixed dan teman-teman yang sudah anda pilih sebelumnya. Fungsinya mulai dari keluarga, club hobi, hingga koordinasi satu divisi di perusahaan. Inilah "Negara" sendiri yang kita buat dan pastinya akan menghemat jauh pengeluaran anda akan komunikasi dua arah dengan rekan bisnis atau rekan kerja anda. 

Lalu apa jadinya dengan Social Networking seperti Facebook, Twitter, MySpace dll ? BlackBerry sendiri sudah secara penuh mendukung semuanya dalam BlackBerry Application World. Terkadang anda jengkel untuk membuka satu per satu applikasi tersebut hanya untuk update status atau melihat update apa yang teman anda tulis. Ini Hebat nya si 6. Semua update dari layanan Social Networking yang anda miliki dapat langsung di akses dengan satu jendela. Keuntungannya pasti di pemakaian memory yang lebih kecil dan efektifitas komunikasi anda lebih hemat bukan? Juga Interface untuk Browsing dan Media menjadi lebih atraktif dan mudah di organize sesuai selera anda. 

Mengapa demikian atau lebih tepatnya WHY Social Network ? itu dia alasan utamanya. Trend dan Budaya masyarakat dunia sudah bergeser dari hanya group di email menjadi LIVE interactive chat dan setiap detik begitu berharga. Juga sebagai antisipasi terhadap gencarnya pengembagan OS 4 nya Apple serta Android yang lebih open source. Istimewa nya dari BlackBerry adalah, anda dapat dengan mudah untuk meng-upgrade ke OS 6 ini dengan cara seperti anda upgrade OS sebelumnya. Kembali ke Social Network, trend beberapa handset yang mengembangkan konektifitas kontak dengan akun social network yang dimiliki sudah mulai gencar dan beberapa pengembang software sudah memperkenalkannya. Android sebenarnya OS pertama yang memperkenalkan fitur tersebut, kemudian iPhone dan BlackBerry dengan si 6 ini. Apa betul? Sebenarnya BlackBerry sudah menjadi pioneer dengan meng-koneksi-kan akun Exchange, Email atau Facebook dengan kontak di handheld anda dan memperkenalkan remote backup juga. 

Mengapa trend OS sekarang ke arah konektifitas akun Social Network daripada Email atau Exchange server perusahaan anda? Jawabannya dari perilaku kita sendiri di dunia online yang menjadi lebih terbuka di beberapa akun Social Network dimana hampir tidak ada batas untuk informasi dan kesempatan untuk mengembangkan bisnis perusahaan anda. Hebat memang, akses informasi pengembangan business opportunity hanya dari sebuah akun Twitter atau Facebook. Yup inilah yang dibidik oleh para pengembang software dan hardware sebagai lahan "basah" mereka. Jadi tidak usah takut dan bergabunglah karena semuanya adalah mungkin.



Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 comments